← Seluruh

Keseruan Training SROI Angkatan ke-29 di Bogor

Daftar Isi

Keuntungan yang didapat dengan metode Social Return on Investment (SROI) adalah; pembuktian komitmen dan sekaligus wujud transparansi dan akuntabilitas sebuah perusahaan ke publik. Sebagai masukan untuk komunikasi kepada seluruh pemangku kepentingan. Membantu menetapkan prioritas pendanaan dan mengevaluasi kinerja pelaksanaan program, juga mampu mengidentifikasi pihak-pihak yang menerima benefit baik bentuk maupun besaran benefit finansial yang diterima.

Tidak terasa sudah berjalan hingga #Batch29, training Social Return on Investment (SROI) yang pada kesempatan kali ini dilaksanakan di Kota Bogor. Pada training kali ini dihadiri oleh berbagai Perusahaan, NGO bahkan Akademisi.

Di hari pertama, peserta mandapatkan pemahaman mengenai pengukuran dampak dan apa saja sih manfaat dari pengukuran SROI. Salahsatu diantaranya adalah memungkinkan organisasi dalam mengkomunikasikan dampak sosial, ekonomi dan lingkungan secara transparan kepada pemangku kepentingan.

Di hari kedua, peserta mulai melakukan praktik identifikasi stakeholder. Studi kasus yang digunakan adalah dari program investasi sosial yang sudah dijalankan peserta di perusahaannya. Sehingga nanti saat peserta pulang bisa membawa oleh-oleh gambaran nilai SROI dari program investasi sosial yang sudah dihitung selama pelatihan.

Proses mengidentifikasi stakeholder ini merupakan langkah awal dalam pengukuran SROI. Sebagaimana merupakan salahsatu prinsip SROI yang wajib dipenuhi yaitu, “Involve Stakeholders”. Prinsip ini memastikan bahwa stakeholder atau orang-orang yang mengalami dampak menginformasikan pengukuran dan pengelolaan dampak pada kesejahteraan mereka.

Setelah peserta mampu memetakan stakeholder, mengidentifikasi dampak dan masalah dalam program Investasi Sosial di Perusahaannya, di sesi dua hari pelatihan sebelumnya, selanjutnya peserta akan dibekali cara menghitung nilai SROI dari program tersebut. Sehingga di sesi terakhir pelatihan SROI, peserta mampu menghitung nilai SROI dari program investasi sosial di Organisasinya.

Nilai SROI yang benar adalah nilai yang didapatkan dari menggunakan metode penghitungan yang benar pula. Di sinilah peran penting fasilitator dalam menyediakan sesi diskusi yang interaktif untuk verifikasi kebenaran nilainya berdasarkan metode yang digunakan.

Buat rekan-rekan yang belum berkesempatan ikut training SROI kali ini, nantikan batch selanjutnya yang akan dilaksanakan di bulan Juni 2024.

Untuk informasi lebih lanjut dapat diakses di media-media online SII atau dapat menghubungi kontak admin kami.

===
Social Investment Indonesia
“Social investment for well-being, resilience and sustainability”

? https://socialinvestment.id
? [email protected]

?Narahubung:
wa.me/+6287755707171